Rabu, 18 April 2012

Perlawanan Kreatif




Saat ini kita tak bisa melakukan perubahan apapun. Sistem politik yang sebenarnya kacau sudah terlanjur mapan. Sementara tak ada satupun pemimpin politik yang berani menggugat hal tersebut. Walhasil, energi bangsa terkuras untuk hal-hal sepele, hukum dijadikan permainan politik, masyarakat semakin bersikap emosional dan tak taat hukum, pemilih semakin pragmatis, dsb. Namun, jika kita diam itu juga persoalan.
Oleh karena itu kita perlu melakukan perlawanan. Perlawanan yang cerdas, perlawanan yang edukatif, perlawanan yang simpatik. Perlawanan seperti itu kita sebut sebagai perlawanan kreatif.
Perlawanan Kreatif adalah perlawanan lewat ide,karya dan bicara. Perlawanan Kreatif adalah perlawanan untuk mengantitesa standar etis dalam membangun bangsa. Perlawanan Kreatif adalah perlawanan untuk melawan ketidakberdayaan kita semua untuk menempuh segala cara yg dibenarkan demi tercapainya tujuan.Perlawanan Kreatif adalah perlawanan melalui cara berbagi dan saling mengedukasi.
Dikampus ini kita akan saling berbagi bagaimana melakukan perlawanan secara kreatif. Dimulai dari memahami persoalan, menata diri, hingga melakukan gerakan-gerakan perlawanan sepele sesuai dengan kemampuan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar